GERAKAN COKLIT SERENTAK

Mengingat pentingnya upaya nyata peningkatan kualitas daftar pemilih yang salah satunya ditentukan oleh kualitas proses dan hasil coklit, dilaksanakan gerakan coklit serentak. Gerakan coklit serentak dimaksud adalah gegiatan coklit mendatangi rumah pemilih oleh seluruh PPDP dilakukan serentak pada waktu yang sama yaitu pada hari sabtu 20 januari 2018.

Setiap PPDP diwajibkan pada hari/ tanggal tersebut mendatangi minimal 5 (lima) rumah diwilayah kerjanya masing-masing.

 

 

 

 

 

BIMTEK DAN PELANTIKAN PPDP PILGUB JATENG 2018

 

 

 

 

 

Bimtek dan Pelantikan PPDP Pilgub Jateng 2018, dihadiri PPDP, PPS, Sekertariat PPS, dan PPD, bimtek oleh pos Desa Mendelem pada hari Rabu 17 Januari 2018.

  • Pelaksanaan bimtek PPDP di lakukan dengan prinsip efektif, efisien, tertib, akuntabel dan profesional
  • Sebelum pelaksanaan bimtek dilakukan pengankatan PPDP dan pembacaan Pakta Intergritas PPDP
  • Pelaksanaan bintek PPDP mengacu pada peraturan KPU Nomor 2 tahun 2017 dan buku kerja PPDP yang disampaikan sebagai berikut:
  1. Materi bimtek PPDP meliputi
  • Jadwal pelaksanaan coklit
  • Persiapan pelaksanaan coklit
  • Tata cara pelaksanaan coklit
  • Tata cara pengisian coklit

2.Memutar video bimtek PPDP yang telah di siapkan

3. Selama pemberian materi menggunakan poin (2) dan/ atau (3), PPDP diminta membuka buku kerja PPDP sehingga PPDP paham dan dapat bekerja menggunakan buku kerja secara efektif dan efisien

4. Penyampaian materi menggunakan prinsip-prinsip pendidikan orang dewasa

 

MUSDES SERAH TERIMA LANJUTAN PROGRAM PKKPM TAHUN 2015

Program pendampingan kelompok RTM th 2017 adalah pengembangan program PKKPM tahun 2015. 8 KPB dari 28 yang ada berdasarkan verifikasi dan penilaian tentang kelayakan dan keberlanjutan usaha kelompok, usulan dari kelompok dapat terrealisasi  semuanya, mekanisme penyaluran kelompok berasaskan transparasi yaitu kelompok belanja langsung kepenyedia barang/toko tanpa melalui perantara sehingga bisa tawar menawar langsung dan mendapatkan barang yang berkualitas. Sehingga langsung disepakati harga jual beli. Tutur upk belik Sigit Pujiono (36)

Kamis 18 Januari 2018 di adakan Musyawarah Desa serah terima yang dihadiri oleh Lembaga Desa, Wakil Masyarakat, dan Kelompok  penerima bantuan. Dalam Musdes ini di bahas Mekanisme Pemeliharaan dan Pemantoan untuk mengatur manajemen kelompok masing* dengan Pembinaan dan Pendampingan dari Pemerintah Desa, total bantuan yang disalurkan ke kelompok berupa:

  • 97 Ekor kambing betina
  • 6 Ekor kambing jantan
  • 12 Ekor sapi jantan
  • Paket alat produksi keripik
  • Paket peralatan konfeksi

Kades mendelem Sairin (43), menyampaikan dengan diserah terimakan bantuan dari pemerintah ini agar di manfaatkan dengan baik dan di pergunakan sepenuhnya untuk peningkatan pendapatan sehingga tingkat kemiskinan di mendelem dapat terkurangi.

SOSIALISASI KAWASAN SENTRA AGRIBISNIS NANAS

Sebagai tindak lanjut hasil sosialisasi Kawasan Sentra Agribisnis Nanas di Kecamatan Belik yang dilaksanakan di Balai Desa Beluk pada Hari Kamis tanggal 9 Nopember 2017 maka di Desa Mendelem telah diadakan Sosialisasi yang sama yang dilaksanakan pada Hari Rabu tanggal 22 Nopember 2017 di Balai Desa Mendelem yang dihadiri oleh Para petani nanas se Desa Mendelem di hadiri juga lembaga BPD, LPMD dan Tokoh masyarakat, dengan Narasumber Ir. Anderpati Bagyo R dari KP3D (Konsultan Perencanaan, Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa) Pemalang. Dari pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan untuk mensukseskan Kawasan Sentra Agribisnis Nanas di Kecamatan Belik. Harapannya kawasan ini benar-benar terealisasi sehingga bisa memberikan pengahsilan yang lebih kepada petani nanas, serta menjadikan Nanas Madu menjadi iconnya Kabupaten Pemalang – semoga –

Puncak kegiatan “PANGKAT” Desa Mendelem Kec.Belik

Tahap ahir penjaringan Calon Perangkat Desa Mendelem telah terlaksana dengan tertib, aman, dan damai, Senin 27 November 2017 Panitia Pengangkatan Perangkat Desa, Desa Mendelem Kec. Belik telah melahirkan 3 (Tiga) Calon Perangkat baru yang lulus ujian tertulis, dari 3 formasi jabatan Kadus yaitu:

  • Formasi Kadus Mendelem yang lulus : Singgu
  • Formasi Kadus Bodas yang Lulus          : Mahrup
  • Formasi Kadus Gembol                               : Saeful Anwar

Dari 11 (Sembilan) Calon yang mengikuti tes/ujian tertulis ada 8 (Delapan) orang yang tidak terjaring/tdak lulus  di karenakan nilai di bawah mereka yang lulus dari masing-masing Wilayah Dusun:

Proses

  1. Jam 07.00 – 12.35 Pembuatan Naskah Soal dengan disaksikan oleh Peserta dan Panitia serta Muspika.
  2.   Pelaksanaan ujuan tertulis jam 14.00-15.30.
  3.   Koreksi hasil test 15.30-16.30 wib secara terbuka dihadapan Calon, Muspika, dan Pengunjung.
  4. Sleksi koreksi di lanjutkan rekap perengkingan per kadus, dengan plano besar sehingga dapat diketahui langsung oleh peserta dan hadirin

Berikut foto-fotonya

Penyusunan Naskah Ujian.

Suasana pelaksanaan ujian tertulis.

Menjelang Koreksi hasil ujian tertulis.

Pelaksanaan koreksi hasil test tertulis para Balon.

Plano rekap perolehan/hasil test dan perengkingan perkadus.

Nomer 3,4 dan,5 dari kiri adalah balon yang lolos sleksi ujian tertulis ( Saeful A, Singgu dan Mahrup)